-->

INDAHNYA NEGERI INI INDONESIA


INDAHNYA NEGERI INI INDONESIA

Pagi ini lulu dan ibu sibuk mempersiapkan segala yang diperlukan untuk perjalanan dari Jogjakarta menuju Majenang. Setelah semuanya siap ayah memasukkannya kedalam mobil. Lulu, ibu, ayah, dita adik lulu pun sudah masuk mobil. Perjalanan yang sangat menyenangkan Lulu dan keluarga ingin menghabiskan liburan di Majenang kota kelahiran sang ibu. Lulu sudah tidak sabar ingin bertemu kakek dan neneknya. Lulu merindukan kakek dan nenek yang sudah hampir satu tahun tidak bertemu. Dalam perjalanan agar tidak membosankan lulu berbicang-bincang.
“Ibu dan ayah apakah kalian tidak ingin pergi berlibur ke luar negri banyak sekali tempat-tempat indah disana?”tanya Lulu
“Lulu kenapa bertanya seperti itu”jawab ayah
“ayah dan ibu lulu bertanya seperti ini karena teman-teman lulu di sekolah senang sekali menceritakan liburannya di luar negeri, ayah dan ibu belum menjawab pertanyaan lulu tadi”tanya lulu
“baiklah akan ibu jawab, lulu sayang siapa sih orang yang tidak ingin pergi berlibur ke luar negeri pasti ingin sekali tetapi mengapa ibu dan ayah tidak mengajak kalian berlibur kesana karena di negara kita negara indonesia masih sangat banyak sekali kota-kota yang mempunyai tempat-tempat yang tidak kalah indahnya dengan luar negri belum kita kunjungi”jawab ibu
“Iya lulu negara kita ini negara kepulaan terbesar di dunia terdiri dari banyak pulau, Indonesia juga dikenal sebagai negara maritim terbesar didunia, indonesia juga merupakan negara dengan suku bangsa terbanyak di dunia, indonesia adalah negeri dengan sejuta keindahan dari sabang sampai merauke. Indonesia juga penuh dengan sejuta cerita dari suka dan duka. Indonesia penuh dengan ragam bahasa, adat istiadat, dan penuh dengan pulau-pulai indah. Indonesia penuh dengan makanan enak se nusantara, indonesia mempunyai suber daya alam yang banyak dan memiliki keindahan alam yang tidak dimiliki negara-negara lain”jawab ayah menyabung jawaban ibu
“Wah lulu bangga menjadi warga negara indonesia, ternyata negeri kita juga mempunyai tempat-tempat alam indah yang tidak negara lain miliki, ibu apakah majenang juga mempunyai tempat wisata?”tanya lulu
“tentu saja meskipun majenang kota kecil tapi memiliki tempat yang tak kalah dengan kota-kota lainnya seperti wisata curug manik, curug cigombong, dan masih banyak curug lainnya. Adapula taman kota majenang disini banyak sekali penjual makanan dan setiap hari minggu di taman kota majenang selalu di adakan acara senam rohani, senam aerobik, dan banyak penjual kuliner disana dan masih banyak wisata lain yang belum banyak ibu tahujawab ibu
“wah ternyata meskipun majenang kota kecil tapi majenang penuh dengan wisata ya bu, oh ya bu apakah majenang juga mempunyai makanan khas atau oleh-oleh?”tanya lulu
“iya tentunya ada dong makanan khas atau oleh-oleh majenang ada sale pisang dan ada jenang itu makannan khas dari majenang.”jawab ibu
Tak terasa lama-lama berbincang-bincang perjalanan sudah sampai purworejo disitu lulu dan keluarga istirahat sambil makan di sebuah rumah makan.




Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "INDAHNYA NEGERI INI INDONESIA"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel